Teknologi

Website : Definisi, Fungsi, Jenis dan Manfaat

Website merupakan salah satu media komunikasi yang tidak dapat dilepaskan sebagai salah satu penyedia sumber informasi dan berita.

Dengan menggunakan web kita dapat dengan cepat mengetahui informasi di suatu daerah yang telah dipublish pada halaman website.

Definisi Website

Website adalah sekumpulan halaman web yang saling berhubungan dalam sebuah domain dan dapat diakses oleh siapapun yang terhubung melalui koneksi internet.

Halaman pada web dapat berisikan teks, gambar, video dan audio yang memuat suatu informasi yang mana datanya telah disimpan oleh server web.

Untuk dapat mengakses web kita membutuhkan browser pada perangkat seperti handphone, tablet, dan komputer untuk membuat halaman website responsive.

Website Responsive adalah sebuah web yang dapat mengoptimalkan tampilan yang diakses oleh perangkat desktop ataupun perangkat mobile.

Fungsi Website

Fungsi Website

 

Website memiliki banyak kegunaan bagi manusia seperti dalam penyebaran informasi, namun apa saja fungsi yang dapat diperoleh dengan menggunakan web.

1. Sarana Informasi

Pertukaran informasi yang cepat saat ini merupakan buah hasil dari website, karena dengan penggunaan web informasi dapat terkirim dan terbaca dengan mudah.

Sehingga web merupakan salah satu penyokong dari mudahnya informasi tersebar dan juga sebagai platform pertukaran informasi seperti pada web forum diskusi.

Dan yang paling utama web berita merupakan salah satu wadah penyebaran informasi dengan cepat dan mudah diakses dimanapun anda berada.

2. Media Promosi

Web kerap kali dijadikan sebagai media promosi dari penjualan suatu produk atau suatu jasa oleh para pegiat bisnis yang sedang menjalankan ataupun merintis usaha.

Murahnya biaya promosi menggunakan web menjadi latar belakang alasan penggunaan web sebagai media promosi terlebih menggunakan web jauh lebih banyak menjangkau pengguna.

3. Sebagai Platform Jual/Beli

Selain dijadikan sarana informasi dan media promosi Website juga banyak digunakan untuk melakukan transaksi penjualan ataupun pembelian suatu produk.

Contohnya pembelian produk bekas di marketplace yang dapat dengan mudah anda temui disekitar anda melalui website marketplace.

Adapun Web e-Commerce yang saat ini sedang marak digunakan oleh berbagai kalangan sebagai platform menjual dan membeli produk.

Webe-Commerce adalah sistem transaksi jual dan beli secara digital menggunakan media internet.

Melalui Web e-Commerce anda dapat menjual produk atau membeli berbagai jenis produk mulai dari pakaian hingga gadget sekalipun.

4. Blog Pribadi

Blog pribadi adalah salah satu web yang dikelola oleh seseorang untuk memberikan informasi, tutorial ataupun catatan pribadi, Biasanya blog pribadi banyak digunakan untuk membagikan tutorial dan juga perjalan hidup ataupun catatan travelling.

Namun hingga saat ini masih banyak yang menggunakan blog pribadi sebagai catatan pribadi karena mudah diakses dan juga dapat menghasilkan uang melalui iklan atau penjualan produk melalui rujukan penjualan.

Jenis Web

Website sendiri memiliki beberapa kategori jenis yang dapat membedakannya berdasarkan penggunaannya, berikut adalah jenis-jenis website yang perlu anda ketahui.

1. Web Statis

Web Statis adalah jenis web yang mana memiliki tampilan kontennya hanya konstan dan tidak diubah oleh pengguna.

Pada Web statis yang dapat mengubah halaman web adalah webmaster dan developer dari website tersebut, web statis masih banyak digunakan oleh blog pribadi, ataupun web profil perusahaan.

Umumnya pada website statis tidak terdapat database, karena hanya memuat artikel konten informasi-informasi dan juga web statis sangat jarang dilakukan update.

2. Web Dinamis

WebDinamis adalah website yang artikel atau kontennya selalu terupdate secara berkala dan teratur dan terhubung oleh database secara langsung 24 jam tanpa henti.

Database informasi yang ditampilkan pada web dinamis diupdate secara rutin karena memuat informasi yang penting yang dapat diubah baik oleh developer atau webmaster dan juga oleh pengunjung.

Saat ini Web Dinamis digunakan di berbagai bidang contohnya yaitu website e-commerce dan web cuaca.

Manfaat Website

Dengan menggunakan Web dapat memberikan berbagai keuntungan atau manfaat yang dapat diperoleh dengan mudah baik bagi pemilik web ataupun penggunanya, berikut adalah manfaat dari menggunakan website.

1. Lebih mudah menjual dan membeli suatu produk

Menggunakan website jauh lebih mudah menjangkau pembeli atau lebih mudah mencari penjual yang diinginkan karena cepatnya informasi beredar.

Hal tersebut karena di era digital banyak orang yang mengadaptasi teknologi karena lebih mudah dan murah dibandingkan dengan penjualan konvensional yang sulit menjangkau pembeli.

2. Menjangkau lebih banyak pengguna

Penggunaan web jauh lebih banyak pengguna dibandingkan dengan konvensional, karena web dapat diakses kapanpun itu dan dimanapun selagi terhubung dengan koneksi internet.

Sehingga pada penggunaan web lebih mudah menjangkau banyak audiens dalam waktu yang singkat dan dimanapun pengguna berada.

3. Dapat menghasilkan uang tambahan

Membuat suatu web dapat memberikan penghasilan tambahan yaitu seperti melalui penjualan produk ataupun promosi penjualan produk barang dan jasa. Selain itu anda dapat memperoleh uang melalui iklan dan melalui rujukan penjualan produk.

4. Menghemat biaya anggaran promosi

Menggunakan website lebih murah biayanya dibandingkan menggunakan promosi konvensional yang menerapkan biaya yang cukup mahal.

Hal tersebut terjadi karena pembangunan atau perawatan web serta biaya server web jauh lebih murah, dan sangat mudah untuk menganalisa campaign promosi.

5. Terlihat lebih profesional dan canggih

Website saat ini telah banyak digunakan oleh berbagai pengguna, sehingga penggunaannya jauh lebih modern dibandingkan dengan media promosi lain seperti koran.